“Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.” (2 Korintus 5:17)
Alkisah disebuah desa di belahan selatan dunia, hiduplah sekelompok penduduk yang memiliki seorang kepala suku. Anak kepala suku itu bernama Ang dan kini beranjak dewasa. Kebiasaan untuk menunjukkan kedewasaan di desa itu adalah dengan melihat cara berburu beruang dan menangkapnya.
Ang mempersiapkan dirinya agar berhasil menangkap beruang sehingga dirinya lulus tes dan dinyatakan sebagai seseorang yang telah dewasa. Tiba saatnya, Ang masuk ke hutan diiringi keluarga dan penduduk desa. Harapan mereka, Ang keluar dengan membawa seekor beruang yang telah dikalahkannya.
Selama tiga hari Ang masuk ke dalam hutan, namun Ang belum menampakan diri beserta beruang yang diburunya. Kepala suku dan penduduk begitu gelisah menanti Ang. Di tengah keputusasaan akhirnya mereka melihat sosok tubuh Ang sedang menarik seekor beruang yang telah dikalahkannya. Semua penduduk bersorak melihat Ang telah berhasil.
Ang berhasil lulus tes kedewasaan karena telah mampu bertahan hidup dan berjuang untuk mengalahkan seekor beruang, ia telah berhasil mengalahkan hewan yang ditakutinya ketika masih kecil dan tanda kedewasaannya adalah ia berhasil menaklukannya.
Bagaimana dengan Anda? Apa yang menjadi tanda bahwa anda dewasa secara rohani? Berapa lama kita menjadi orang yang percaya kepada Yesus tentu menjadi bahan perenungan pribadi, apakah sudah sampai pada tahap kedewasaan. Semakin lama, kita semakin memiliki kemampuan untuk tidak meragukan janji-Nya. Masih adakah ketakutan, kekhawatiran, kemarahan, sakit hati, kecewa menguasai hidup Anda? Apakah ada “beruang-beruang kehidupan” yang masih belum ditaklukan?
Sahabat NK, ketika usia bertambah maka harus bertambah pula pengenalan kepada Allah. Taklukan setiap “beruang” dalam kehidupan dengan terus mengenal-Nya, lakukan firman-Nya dan buktikan bahwa ada tanda kedewasaan dalam hidup orang yang bertumbuh di dalam Dia.
Selamat Tahun Baru! [RIV]
Perenungan (P1) dan Penerapan (P2)
P1: Apa yang terjadi pada orang yang di dalam Kristus?
P2: Bagaimana caranya agar dapat mengubah hidup yang lama menjadi hidup baru?